Wednesday, December 12, 2012


Kantin sehat dari sebuah instansi pendidikan merupakan salah satu tonggak penentu keberhasilan sebuah proses pendidikan secara tidak langsung.  Dalam upaya menyediakan PJAS (panganan jajanan anak sekolah) yang bermutu, BPOM pusat Jakarta mengadakan lomba kantin sehat. Kegiatan ini dimulai dengan pemberian Bintek (bimbingan teknis) bagi beberapa sekolah dasar di seluruh Indonesia. Bintek PJAS di Surabaya, diadakan di hotel Bisanta Bidakara, yang dihadiri oleh unsur : guru, kepala sekolah, siswa (tiwisada), orang tua/wali murid, dan penjamah makanan/penjual makanan di kantin sekolah. SD Al Hikmah merupakan salah satu undangan peserta dalam Bintek tersebut, mengajak 4 siswa tiwisada, 1 guru UKS, dan  1 wakil kepala sekolah. Materi-materi yang diberikan cukup bervariatif dan berbicara seputar keamanan pangan sekolah (PJAS), bagaimana caranya agar makanan terhindar 3 hal yaitu terhindar dari bahan kimia, biologis, dan fisik, 5 kunci keamanan pangan, cara e-Notifikasi bagi siswa bila menemukan makanan yang dicurigai mengandung salah satu dari 3 benda pengganggu di atas.

Menindaklanjuti program PJAS di atas, maka BPOM pusat mengadakan Lomba
 Kantin Sehat Nasional dengan tujuan meningkatkan kualitas jajanan anak sekolah. Di area Surabaya-Sidoarjo diseleksi sebanyak 15 sekolah, kemudian dipilih 3 sekolah untuk mendapatkan bintang kemanan pangan sekolah. Maka muncullah SD Al Hikmah, SD Santa Maria, dan SD Hang Tuah Sidoarjo. Dari tiga sekolah tadi diambillah satu sekolah yang  akan mewakili BPOM Propinsi Jawa Timur untuk maju ke tingkat nasional. Dari sidang dewan juri, muncullah SD Al Hikmah yang akan berangkat ke Jakarta untuk bertempur dengan 6 nominator di seluruh Indonesia.

Pada hari Jum’at, tanggal 7 Desember 2012, jadilah kami berlima berangkat ke Jakarta : ust. Anwar, ust. Susi, Diva, Kinan, dan Farah Helga yang notabene mereka bertiga kelas 5. Kami menginap di sana selama 3 hari, Jum’at-Minggu. Kami menginap di hotel Aston Marina Ancol, sedangkan gedung pameran berada di gedung SME Tower Jl. Gatot Subroto Jakarta Selatan, kalian bisa membayangkan dari ujung utara menuju ujung selatan.  Jarak itu ditempuh dalam waktu 70 menit .. wow!!! Lama sekali, dan kami mesti bolak balik untuk mempersiapkan materi pameran dan pulang balik ke hotel. Dari hasil kerja kurang lebih selama 3 jam di ruang pameran jadilah stand SD Al Hikmah seperti ini.
Suara menggema datang dari ruang sebelah, ruang workshop PJAS Nasional, telah diumumkan pemenang lomba kantin sehat. Juara I diraih oleh sd Muhammadiyah 3 Wirobrajan Yogyakarta, juara II diraih oleh SDN 001 Kunjang Samarinda, dan Juara III berhasil diraih oleh Sekolah tercinta kita SD Al Hikmah Surabaya .. J .. 

Tetap semangat meskipun berada  pada urutan ke-3, artinya bahwa SD Al Hikmah masih harus belajar, belajar, dan belajar lagi, mengupgrade dirinya sendiri dari segala sisi.
Sebuah rasa syukur yang tak terhingga tetap kita panjatkan kepada Allah SWT, bahwa segala peluang, usaha, kekauatan, dan penentuan datangnya dari Allah semata, oleh karena itu tiada henti kita berusaha dan meminta pada-Nya. Terima kasih kami haturkan kepada semua pihak yang turut andil dalam kemenangan ini, semoga amal ibadah kita semua diterima oleh Allah SWT. Aamiin ya robbi. Semoga kantin sehat kita benar-benar sehat .. :) ..


1 comment:

  1. Depo Air Minum Isi Ulang Amerta Fresh
    Dengan teknologi Ozon & Bio Energy

    Rasakan manfaatnya :
    Ozon
    - Membunuh bakteri, virus, jamur, spora, kista,
    lumut & zat organik lainnya.
    - Menambah kadar Oksigen dalam air minum
    Bio Energy
    - Membuang racun & Toksin dalam Tubuh
    - Melacarkan peredaran darah
    - Meningkatkan stamina tubuh

    " Rasakan kesegarannya setiap hari "

    Hanya 5.000 /Galon
    *Beli 5 Galon gratis 1 Galon*

    Lokasi :
    Perum. Citra Sentosa Mandiri AA/6. Sidoarjo
    Buka jam 07.00 - 21.00 WIB
    Kami juga melayani langganan antar air dengan sistem sewa galon / beli galon.
    Hub. 08563430171
    www.airminumfresh.com
    " Kami juga melayani pembelian Es Cristal / Es Tube Harga Agen "

    ReplyDelete

    Text Widget

    Unordered List

    Pages